
Bukan hanya itu, meski dibekali prosesor dual core, kinerja One S di klaim mampu berkompetisi dengan ponsel quad-core. Benarkah?
Desain
Dimensi: 130.9 x 65 x 7.8 mm, 119.5 gram; full touchscreen; material anodized aluminum dan corning gorilla glass; 3.5mm audio jack dan tombol power/screen lock; volume rocker; lubang mic, port micro USB (sekeliling ponsel dari sisi atas) 3 tombol sentuh di bawah layar (back, home dan task switcher)
One S tersedia dalam 2 pilihan yang disebut HTC dengan ultra-matte black dan gradient grey. Meski menggunakan bahan aluminium One S tetap ringan bahkan lebih ringan dari Galaxy S II yang menggunakan bahan plastik. One S juga memiliki ketebalan yang begitu mengagumkan hanya 7.8mm.
.jpg)
Sedikit berbeda dengan One X yang juga menggunakan konsep unibody, One S memiliki sedikit panel berbahan plastik di bodi bagian belakang atas dan bawah.
Display
Layar sentuh AMOLED kapasitif, 16 juta warna, 540 x 960 piksel, 4.3 inches (~256 ppi pixel density), multi touch, corning Gorilla Glass
HTC One S menggunakan layar dengan ukuran dan resolusi yang sama seperti yang dimiliki Sensation XE. Namun kali ini HTC memilih menggunakan panel AMOLED dibanding S LCD seperti Sensation XE.
Layar dengan panel, ukuran dan resolusi yang benar-benar sama pernah PULSA temukan pada Motorola RAZR XT910. Dan tentu saja kualitas yang dimiliki keduanya seimbang dengan tampilan gambar yang cerah, memiliki kontras dan warna yang baik serta viewing angle yang luas.
Comments
Post a Comment
Mohon tulis komentar anda sesuai kebutuhan saja.
Komentar yang menurut saya tidak pantas akan langsung saya hapus
Terima kasih telah berkunjung ke tempat Saya.
Semoga Informasi yang saya berikan bermanfaat untuk anda.
Salam