LG: Google Akan Umumkan Nexus 4 dan Android 4.2 pada 29 Oktober

D2ec2230dfe7bb011f2df386ec7f55d7
ilustrasi

Desas-desus mengenai bakal diungkapnya smartphone LG Nexus 4 pada Senin 29 Oktober pekan depan berkesudahan setelah hal tersebut dikonfirmasi oleh pihak LG senidiri.

Sebagaimana dikutip PULSAonline via Phonearena, LG dilaporkan telah mengkonfirmasi bahwa Google akan mengungkap Nexus 4 pada tanggal 29 Oktober nanti.
“Google akan mengungkap LG Nexus pada 29 Oktober dan ponsel tersebut akan tersedia di pasar India pada akhir November,” demikian dikatakan Amit Gujral, selaku Perencana Produk LG Mobile.
LG Nexus 4 seperti dikatakan Gujral, bakal hadir dengan layar 4.7 inchi dan akan diotaki oleh prosesor quad-core berkecepatan 1.5 GHz.
Seiring akan diungkapnya smartphone Nexus baru, Google pun diisukan bakal mengummkan versi terbaru Android 4.2. Menariknya, LG juga dikabarkan telah mengkonfirmasi hal tersebut.
Android 4.2 yang selain akan alami peningkatan pada sektor keamanannya, juga bakal datang dengan membawa aplikasi Gmail baru, quick setting panel, serta beberapa peningkatan lainnya.
Sumber : Tabloid Pulsa

Comments